Rano Paparkan Upaya Pemprov DKI Bangun RSUD Tipe A di HUT ARSADA
Wakil Gubernur DKI Jakarta, Rano Karno menghadiri Seminar HUT ke-25 Asosiasi Rumah Sakit Daerah Seluruh Indonesia (ARSADA) di Hotel Grand Platinum, Jakarta Pusat. Dalam kesempatan ini Rano mengapresiasi peran ARSADA dalam membangun dan meningkatkan kualitas fasilitas serta pelayanan kesehatan di Jakarta.
Rano Minta RKPD 2027 Sejalan dengan RPJPN 2025-2045
Wakil Gubernur DKI Jakarta, Rano Karno meminta fokus Penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2027 difokuskan pada penanganan kemiskinan, ketimpangan hingga peningkatan pendapatan per kapita.Hal ini disampaikan Rano usai membuka kick off penyusunan RKPD Tahun 2027 yang digelar di Balai Kota DKI Jakarta. Rano juga meminta RKPD disinergikan dengan Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional (RPJPN) 2025–2045, Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2025–2029, serta Rencana Kerja Pemerintah (RKP) Tahun 2027.
Pramono Outlines Jakarta's Transformation towards a Top 50 Global City in Asia at Berlin Summit
Jakarta Governor Pramono Anung, attended as the main speaker at the AsiaBerlin Summit 2025 at Rotes Rathaus in Berlin, Germany on Monday, November 24th, 2025. On this occasion, Pramono outlined various efforts and targets for Jakarta to break into the top 50 global cities by 2030.
TPS 3R Sinergi Bersih Lenteng Agung Resmi Beroperasi
Tempat Pengelolaan Sampah Reduce-Reuse-Recycle (TPS 3R) Sinergi Bersih di Jalan Joe, Kelurahan Lenteng Agung, resmi beroperasi.Wakil Menteri Lingkungan Hidup RI, Diaz Hendropriyono mengatakan, hadirnya TPS 3R Sinergi Bersih diproyeksi efektif mengatasi masalah sampah khususnya di wilayah Lenteng Agung.Diaz menambahkan, Indonesia saat ini memang sedang mengalami krisis penanganan sampah. Oleh sebab itu, Kementerian LH saat ini sedang berupaya membuat setidaknya 1.000 TPS 3R di seluruh di Indonesia.