Jumat, 23 Oktober 2020 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Erikyanri Maulana 1915
(Foto: Wuri Setyaningsih)
Perumda Pembangunan Sarana Jaya kembali menyalurkan bantuan program Corporate Social Responsibility (CSR) kepada warga. Kali ini bantuan disalurkan melalui pengurus Masjid Jami Ash Syuhada di Jl H Nawar No 7, RT 12/02, Koja, Jakarta Utara.
Sekretaris Masji Jami Ash Syuhada, Iwan Firdaus mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih atas bantuan yang diberikan seperti obat-obatan, masker, cairan disinfektan dan alat fogging.
"Bantuan ini tentu sangat berguna bagi masjid dan warga sekitar," ujar Iwan, Jumat (23/10).
Dikatakan Iwan, hingga kini pihaknya rutin melakukan penyemprotan cairan disinfektan serta menerapkan protokol kesehatan pencegahan COVID-19.
Direktur Administrasi dan Keuangan Perumda Pembangunan Sarana Jaya, Bima P Santosa menambahkan, kegiatan ini merupakan program CSR jajarannya untuk membantu warga di tengah kondisi pandemi COVID-19.
"Semoga bantuan yang diberikan berguna dan dapat mengurangi beban warga yang terdampak," tandasnya.